Membanjirnya ponsel berkonsep
dual Sim di India, tampaknya tak menghalangi pabrikan ponsel setempat
lainnya bernama Karbonn untuk kembali menggelontorkan salah satu model
smartphone Android Dual SIM unggulan terbarunya yaitu Karbonn Smart
A11+.
Dikenal sebagai penyempurna model A11
terdahulu, Karbonn Smart A11+ ini dibekali oleh panel layar sentuh TFT
kapasitif 4.7 inci FWVGA (854×480 piksel). Di sisi pendaya gedornya,
ponsel berbasis Android 4.0 Ice cream Sandwich ini tampaknya telah
bertumpu pada processor dual core 1GHz dengan RAM 512MB RAM plus ROM
512MB (User Memory 161MB) yang bisa diekspansi menggunakan kartu microSD
berkapasitas hingga 32GB melalui slot yang ada.
Selain kamera belakang 3.2MP dan kamera
depan VGA, ponsel berkonsep dual SIM (GSM+GSM) dengan dual standby ini
juga mengemas beberapa fitur pendukung lainnya yang mencakup 2G, Wifi
802.11 b/g/n, Bluetooth, micro USB, 3.5 mm audio jack, GPS/A-GPS,
audio/video player, FM radio, Google Maps, Google play store, Gtalk,
Outlook Emails, TOI, Karbonn Live, Opera Mini dan baterai 1450 mAh.
Dipasarkan online di Infibeam.com,
smartphone Karbonn Smart A11+ ini dibanderol seharga 5.799 INR atau
setara 975 ribuan rupiah per unitnya.
0 komentar:
Posting Komentar